Monday, March 30, 2009

SMAN 45

P45TEL

Saturday, March 28, 2009

Wajah-wajah Jadul

Salah satu kenangan yang terindah dalam hidup kita yaitu dimasa sekolah terutama di sekolah lanjutan atas, kenangan tersebut masih sangat melekat dibenak kita semua, baik yang baru lulus atau bahkan yang telah lulus berpuluh-puluh tahun. tentu kenangan dimasa itu ada kenangan manis dan ada kenangan yang sangat kurang menyenangkan hati kita namun semuanya merupakan kumpulan sebuah cerita bagi kita semua. kenangan manis yang bisa kita rasakan adalah sebuah kebersamaan antara kita sebagai teman sekelas, teman satu genk mulai dari saat kita masuk sekolah (Penataran P4) atau bahkan teman senasib dalam satu organisasi.

Kebersamaan antara teman sekelas begitu terasa dikala kita mendapatkan tugas dari guru-guru kita untuk menyelesaikan tugas yang diberikannya secara berkelompok atau bahkan untuk memecahkan persoalan salah satu pelajaran yang kita dapat dari orang tua kita tersebut. kenangan manis tentunya tidak ingin kita lepas dari benak kita, terlebih bagi kita yang senang mengikuti organisasi di SMA seperti PRAMUKA, PASKIBRA, PENCINTA ALAM, ROHIS, KESENIAN DLL. kebersamaan yang sangat dalam kita rasakan tentu disaat kita sebagai junior dalam organisasi tersebut dimana kita diharuskan mengikuti sebuah acara penggojlokan bagi peserta baru (NEW COMER) di masing-masing organisasi.

Banyak kejadian pada acara penggojlokan yang dilakukan oleh senior kita kepada kita selaku junior, ada caci makian, ada gaya yang meledek-ledek kita, dan bahkan ada perbuatan yang sangat menjengkelkan bagi kita selaku junior. namun semua itu menjadi cerita manis saat kita mengenang kejadian-kejadian tersebut setelah berpuluh-puluh tahun merasakannya

Diantara cerita yang sangat menarik tersebut pada masa itu adalah dimana kita mulai merasakan satu rasa yaitu kata cinta, banyak diantara kita merasakannya namun tak sedikit yang memendah rasa tersebut dimasa SMA. cerita dan kenangan yang tidak akan habis dimakan waktu sebuah kisah kasih di SMA, ada yang berhasil menjalankannya dan ada yang kandas dlam perjalanannya bahkan ada yang merasakan tapi tidak berani untuk mengungkapkannya.

Kenangan yang tak lekang waktu di saat SMA dulu, semoga bisa menjadi pelajaran bagi kita dalam menyikapi setiap waktu dalam kehidupan.